Jangan Biarkan MK Terpengaruh oleh Intervensi dari Pihak yang Berkepentingan

Sabtu, 20 April 2024 – 13:43 WIB

Gerakan 1912 Bersama menggelar unjuk rasa di sekitar area patung kuda yang berdekatan dengan MK. Foto: dok GB

jpnn.com – Ratusan masyarakat yang tergabung dalam Bergerak 1912 mengingatkan jajaran Mahkamah Konstitusi agar tidak terpengaruh oleh pihak manapun dalam mengambil keputusan akhir sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pilpres 2024.

Hal ini disampaikan menjelang putusan Mahkamah Konstitusi dalam sidang gugatan PHPU yang diajukan oleh pasangan calon (paslon) nomor urut 01 dan 03.

MK diharapkan tidak terpengaruh oleh intervensi pihak-pihak yang kalah dalam Pilpres 2024.

“Kami membawa pesan damai dan mendukung Mahkamah Konstitusi untuk dapat memutuskan serta menetapkan hasil Pemilu 2024 secara independen tanpa tekanan dari pihak manapun, bagi kami pemilu telah menunjukkan bahwa Prabowo-Gibran sebagai pemenang Pilpres 2024,” tegas anggota Bergerak 1912 Faturahman yang turut serta dalam aksi di depan Gedung MKRI, Jumat (19/4).

Faturahman menyatakan bahwa aksi di MK merupakan penyampaian aspirasi secara damai dan mengedepankan kepentingan bangsa.

Menurutnya, MK tidak boleh diganggu oleh pihak-pihak yang tidak menerima kekalahan Pilpres 2024.

“Kami merasa kepentingan bangsa lebih penting daripada kepentingan sekelompok orang yang tidak menerima kekalahan,” pungkasnya. (flo/jpnn)

MK diharapkan tidak terpengaruh oleh intervensi pihak-pihak yang kalah dalam Pilpres 2024.
Redaktur & Reporter: Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

MEMBACA  Penambang Pasir yang Hilang selama Dua Hari Ditemukan Tewas di Sungai Bengawan Solo Bojonegoro