5 Jenderal TNI yang Tidak Berganti Jabatan Lebih dari Setahun, Salah Satunya Sudah Menjabat Selama 4 Tahun di Posisi yang Sama

Letjen TNI Mochamad Syafei Kasno memberikan pembekalan Satuan Tugas Pamtas RI-Malaysia Batalyon Zeni Tempur 5/ABW wilayah Kalimantan Barat sektor Timur, bertempat di Markas Yonzipur 5/ABW Kab. Malang, Jawa Timur pada 21 Maret 2024. FOTO/DOK.YO
JAKARTA – Terdapat lima Letjen TNI yang setahun lebih tak ganti jabatan. Bahkan salah satunya sudah empat tahun lebih menempati jabatan yang sama.

Dalam dinamika struktur militer Indonesia, rotasi jabatan merupakan hal yang lazim sebagai bagian dari pembinaan karier, regenerasi kepemimpinan, serta penyesuaian terhadap kebutuhan organisasi. Karena itu, sangat jarang Perwira Tinggi (Pati) TNI menempati jabatan yang sama selama setahun lebih sangat jarang terjadi, mengingat mutasi jabatan yang dilakukan Panglima TNI kerap kali terjadi.

5 Letjen TNI yang Setahun Lebih Tak Ganti Jabatan
1. Letjen TNI Mochamad Syafei Kasno
Letjen TNI Mochamad Syafei Kasno telah menjabat sebagai Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat sejak 21 Februari 2024. Saat ini ia sudah satu tahun lebih menduduki jabatan tersebut.
Mochamad Syafei Kasno yang lahir pada 24 November 1967 ini berasal dari Manado, Sulawesi Utara. Sebelum menduduki posisi Danpusterad di tahun lalu, lulusan Akmil 1990 ini sempat menjabat sebagai Aster Panglima TNI di tahun 2022.

2. Letjen TNI Erwin Djatniko
Letjen TNI Erwin Djatniko menjabat sebagai Inspektur Jenderal TNI Angkatan Darat sejak terkena mutasi pada 21 Februari 2024. Lulusan Akmil 1988 itu sebelumnya sempat jabat posisi Pangdam III/Siliwangi di tahun 2023.
Pria asal Cimahi itu tercatat baru saja mendapatkan panglat Letjen setelah menjabat sebagai Irjenad pada 2024. Dalam riwayat kariernya, ia pernah menjabat sebagai Gubernur Akmil di tahun 2023, dan Wagub Akmil pada 2022.

MEMBACA  Buktikan Kehadiran Anaknya, Syahrini Diamkan Haters Julid yang Menuduh Pura-pura Hamil.

3. Letjen TNI Tandyo Budi Revita
Letjen TNI Tandyo Budi Revita sudah satu tahun lebih menjadi Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat, tercatat pertama menjabat sejak mutasi 21 Februari 2024. Sebelumnya, ia sempat duduki posisi Pangdam IV/Diponegoro.
Dalam riwayat kariernya, lulusan Akmil 1991 ini sempat jabat posisi Kabadiklat Kemhan di tahun 2021, Dirrah Komhan Ditjen Strahan Kemhan pada 2019, dan Dir Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan tahun 2018.

4. Letjen TNI Yudi Abrimantyo
Letjen TNI Yudi Abrimantyo yang saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Strategis (BAIS TNI). Posisi itu telah diemban olehnya sejak 22 Maret 2024 lalu, sehingga sudah lebih dari satu tahun ia duduki posisi itu.
Sebelumnya, lulusan Akmil 1989 itu sempat menjabat sebagai Kabainstrahan Kemhan di 2021. Dirinya juga pernah duduki posisi Ses Ditjen Strahan Kemhan pada 2020, dan Bandep Ur Sosbud Deputi Bidang Pengembangan Setjen Wanntanas di 2018.

5. Letjen TNI Suharyanto
Terakhir ada Letjen TNI Suharyanto yang sudah empat tahun lebih menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Jabatan itu telah diduduki sejak 17 November 2021 lalu.
Lulusan Akmil 1989 itu sebelumnya sempat jabat posisi Pangdam V Brawijaya di tahun 2020. Suharyanto juga pernah jabat Sesmilpres Kemensetneg RI tahun 2019, dan Kasdam Jaya di 2018.

(abd)