memuat…
Dunia tarik suara di Indonesia sering kali melahirkan penyanyi muda berbakat. Foto/MNC Media
SUMBER: Okezone
Dunia tarik suara di Indonesia sering kali melahirkan penyanyi muda berbakat. Tidak selalu dari cover lagu, beberapa dari mereka berasal dari ajang pencarian bakat .
Hal ini juga dialami oleh Nashwa Zahira, lulusan Indonesian Idol Junior 2018. Penyanyi ini dikenal dengan suara yang khas.
Meskipun begitu, tidak banyak yang mengetahui tentang perjalanan Nashwa. Penasaran? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.
SUMBER: Roov.id
Sepak Terjang Nashwa Zahira Musisi Muda yang Tak Lupakan Pendidikan
Penyanyi yang bernama Nashwa Zahira ini memiliki minat dalam dunia tarik suara sejak kecil. Minat ini membuatnya terus mengembangkan karirnya dengan mengikuti ajang pencarian bakat Indonesian Idol Junior 2018.
Nashwa sendiri sering kali menjadi sorotan para juri dan penonton dengan penampilannya yang memukau. Sayangnya, anak sulung dari pasangan Ichwanul Adenin dan Erfitrina ini harus berhenti di babak 5 besar.
Meskipun demikian, penyanyi yang lahir di Medan pada tanggal 3 Februari 2005 ini tetap melanjutkan perjalanan kariernya sebagai penyanyi dengan merilis berbagai lagu. Beberapa lagu yang telah dirilis antara lain; Secret Cinta, Jangan Dulu Cinta Cinta, Mimpiku Jadi Nyata, Hari Ini Indah, dan Pada-Mu Ku Kembali.