Murid SMP di Tebet Melompat dari Lantai 3 Sekolah Diduga Berencana Bunuh Diri

loading…

Siswa SMP berinisial GA (14) di Tebet, Jakarta Selatan loncat dari lantai 3 sekolahnya, Senin (20/5/2024). Beruntung, bocah lelaki itu selamat dan dibawa ke rumah sakit terdekat. Foto: Ilustrasi/Dok SINDOnews

JAKARTA – Siswa SMP berinisial GA (14) di kawasan Tebet Timur, Tebet, Jakarta Selatan loncat dari lantai 3 sekolahnya, Senin (20/5/2024). Beruntung, bocah lelaki itu selamat dan dibawa ke rumah sakit terdekat.

\”Anak itu terjun dari lantai 3 lalu terbentur kanopi genteng. Mungkin 2 kali terbentur jadi tak langsung jatuh. Jadi bentur genteng-bentur genteng kemudian ke bawah,\” ujar warga sekitar, BI, Senin (20/5/2024).

Korban selamat dengan kondisi mengalami sejumlah luka setelah terbentur-bentur kanopi di lantai bawahnya hingga sampai tanah. Korban dilarikan ke RS terdekat di kawasan Tebet, Jakarta Selatan untuk mendapatkan perawatan medis.

Menurut Kapolsek Tebet Kompol Murodih, siswa SMP berinisial GA yang loncat dari lantai 3 sekolahnya diduga hendak melakukan aksi bunuh diri. Beruntung, dia selamat dan tengah mendapatkan perawatan medis.

\”Tujuan korban lompat diduga ingin bunuh diri dan mengakhiri hidupnya,\” ujar Murodih.

Siswa SMP itu diduga hendak bunuh diri dengan cara melompat dari lantai 3 sekolahnya. Peristiwa itu terjadi pada Senin (20/5/2024) yang awalnya korban tengah bersama teman-temannya pada jam istirahat.

\”Di ruang kelas VII E di lantai 3 gedung sekolah, korban sempat menyuruh temannya keluar kelas, korban lalu membuka jendela kelas (berencana melompat dari jendela). Teman korban sempat teriak melarangnya untuk lompat, tapi tak dihiraukan, korban langsung melompat,\” ungkapnya.

Ketika korban lompat dari jendela, GA tersangkut di genteng lantai 2 gedung sekolah hingga akhirnya terjatuh di lantai 1. Akibatnya, bocah berusia 14 tahun itu mengalami luka di bagian kepala, kaki, dan tangan kemudian dibawa ke Puskesmas Tebet.

MEMBACA  Melangkah ke Babak 16 Besar Swiss Open 2024, Bagas/Fikri Tetap Menjaga Harapan untuk Tampil di Olimpiade Paris

(jon)