Menggelar Berbagai Lomba, Warga Perumahan di Serang Rayakan HUT RI

Senin, 19 Agustus 2024 – 00:00 WIB

Warga Perumahan Kamilan Ciracas Permai, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) dengan berbagai perlombaan. Foto: Abdul Malik Fajar/JPNN Banten

banten.jpnn.com, SERANG – Warga Perumahan Kamilan Ciracas Permai, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, kompak merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) dengan berbagai perlombaan.

Perayaan HUT RI dilaksanakan selama empat hari sejak Rabu, 14 Agustus sampai Sabtu, 17 Agustus 2024.

Ketua Panitia Wisnu Anggoro mengatakan perayaan HUT RI disisi dengan beragam perlombaan yang melibatkan semua warga.

“Jadi, perayaan kemerdekaan tahun ini kami buat tiga kategori perlombaan anak-anak, ibu-ibu, dan bapak-bapak,” ucap Wisnu kepada JPNN Banten, Sabtu (17/8).

Wisnu membeberkan beragam perlombaan yang diselenggarakan, di antaranya karaoke, main bola pakai daster, dan sepeda hias.

“Jadi, untuk perlombaan yang diselenggarakan mencapai belasan jumlahnya,” kata dia.

Menurut Wisnu, lomba yang paling menghibur ialah bapak-bapak main bola sambil memakai daster.

“Bapak-bapak main bola pakai daster sangat menghibur masyarakat sekitar,” ungkap Wisnu.

Warga Perumahan Kamilan Ciracas Permai, Kota Serang, merayakan HUT RI dengan berbagai perlombaan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

MEMBACA  Korupsi Menyebar luas di Berbagai Sektor