Penilaian Pemilih AS atas Ekonomi Era Trump Setelah Satu Tahun

BBC

Saat berkampanye untuk menjadi presiden untuk kedua kalinya, Donald Trump menjadikan perbaikan ekonomi sebagai bagian sentral dari janji politiknya kepada para pemilih.

Setahun setelah kembali ke Gedung Putih, kami menanyakan pada para pemilih tentang janji tersebut. Bagaimana pendapat mereka mengenai kondisi ekonomi? Apakah kehidupan mereka lebih baik sekarang dibandingkan setahun yang lalu?

Orang-orang dari berbagai penjuru AS dan spektrum politik bercerita pada BBC tentang penganggaran belanja pangan, melamar pekerjaan, dan lain sebagainya. Berikut adalah beberapa pendapat mereka.

Mary Anne Dagata, 72, Michigan

Warga Michigan yang seorang Republik ini menyaksikan harga barang kebutuhan pokok turun di daerah pedesaannya sejak Trump kembali ke Gedung Putih.

Pada awal tahun, keadaan jauh lebih sulit. Harga BBM sangat-sangat buruk dan kemudian kami mengalami masalah dengan pengiriman bahan pangan karena saya tinggal di daerah pedesaan, sehingga harganya melonjak sangat gila.

Di saat orang lain mengeluh tentang telur seharga $7, kami harus membayar $11 untuk telur.

Ada hari-hari di mana saya seakan harus memilih antara memberi makan anjing atau diri saya sendiri. Saya penerima jaminan sosial dan memiliki anggaran terbatas serta berhak mendapatkan bantuan pangan, tetapi saya hanya menerima $24 per bulan dan itu tidak bisa membeli banyak barang.

Sekarang jauh lebih baik, bagai siang dan malam. Keadaan kami sekarang mengarah ke tempat yang lebih baik, situasi benar-benar berubah dibanding posisi kami setahun yang lalu.

Anthony Landaeta, 33, Minnesota

Sebagai pemilih independen dan ayah dari seorang anak laki-laki berusia 18 bulan, ia memangkas anggaran makanannya setelah menemukan biaya pengasuhan anak yang sangat mahal.

Rasanya harga segala sesuatu terus naik.

MEMBACA  Kelas bela diri memberdayakan wanita di tengah kekerasan sayap kanan jauh di Inggris | Islamophobia

Biaya penitipan anak sekitar $25.000 per tahun, yang benar-benar mengejutkan saya. Orang tua saya mungkin pensiun tahun depan, yang bisa membantu. Saya bekerja sebagai insinyur di pusat data dan istri saya adalah pilot maskapai penerbangan, dan kami berdua tidak ingin berhenti bekerja untuk mengasuh anak.

Rasanya Trump tidak berkata jujur tentang hampir segala hal, sehingga sulit mengetahui bagaimana kondisi ekonomi yang sebenarnya. Saya memberinya nilai 4 dari 10 untuk ekonomi, karena ia lebih banyak berbicara daripada benar-benar melakukan sesuatu untuk membantunya.

Shrinkflation membuat saya frustasi. Kami membeli susu formula bayi, botol 32 ons, dan tidak lama kemudian ketika kami membelinya lagi, ukurannya menjadi 24 ons. Produk yang sama, hanya jumlahnya lebih sedikit untuk harga yang sama.

Jim Sullivan, 55, Indiana

Republik dari Indiana ini mendukung presiden namun merasa keadaannya lebih baik di masa pemerintahan Trump pertama daripada yang kedua… sejauh ini.

Saya tahu inflasi turun, konon turun, tetapi harga semua jenis barang lain sangat tinggi, listrik, segala macam hal.

Saya kira banyak orang menginginkan Trump menegakkan hukum imigrasi, saya rasa itu mungkin merugikan sebagian perekonomian.

Ada banyak hal yang bisa dia lakukan – dan yang sedang dilakukannya – tetapi dia berada di terlalu banyak front; saya pikir dia perlu fokus pada beberapa hal saja. Dia berjanji ekonomi akan menjadi prioritas utama, tetapi saya tidak yakin itu sepenuhnya terjadi.

Dibandingkan dengan yang saya ingat dari pemerintahan Trump sebelumnya, saya merasa kondisi saya jauh lebih baik saat itu.

Masih banyak hal yang [pemerintahan Trump] sedang tangani, jadi kita lihat saja nanti.

Devynn De Velasco, 22, Nebraska

Pemilih independen ini khawatir tentang bagaimana fokus Trump pada kebijakan luar negeri pada akhirnya akan berdampak pada ekonomi AS.

MEMBACA  Dapatkah Kamala Harris membantu meningkatkan ekonomi terbesar di dunia? | Kamala Harris

Pada beberapa bulan pertama ia kerap menyebut-nyebut ekonomi, tetapi saya tidak ingat kapan terakhir kali saya melihat wartawan menanyai Trump tentang ekonomi, apalagi dia membahasnya secara sukarela.

Saya dan suami sejujurnya khawatir akan terjadi kolaps ekonomi.

Kami banyak menabung – berencana membeli rumah – tetapi di benak kami tetap ada pikiran bahwa jika suatu saat ada masalah, kami punya simpanan yang cukup.

Politik dan ekonomi sangat terkait, jadi apa yang dilakukan presiden kita berdampak pada ekonomi. Maka ancaman terhadap Greenland dan Denmark serta pernyataan-pernyataan tentang NATO ini membuat saya cukup cemas.

Denise Demontagnac, 21, Maryland

Demokrat terdaftar yang lulus universitas tahun lalu ini belum dapat menemukan pekerjaan sejak saat itu, meskipun presiden telah menggembar-gemborkan pasar kerja yang kuat.

Satu tahun pascakelulusan, saya belum dapat menemukan pekerjaan yang stabil, yang sangat memengaruhi hidup saya dan juga keluarga saya.

Bukan berarti saya tidak melamar pekerjaan. Saya melamar pekerjaan setiap hari. Masalahnya adalah perusahaan tidak merekrut, sebagian karena mereka tidak mampu untuk merekrut.

Anda melihat wawancara di mana Trump berkata, ‘Oh, pasar kerja belum pernah sebaik ini, kami menciptakan lebih banyak lapangan kerja daripada sebelumnya’.

Sebagai orang yang benar-benar mengalami [pasar] itu, saya tidak melihat datanya, saya tidak melihat buktinya.

Kai Christianson, 30, Colorado

Konsultan keuangan yang merupakan pemilih independen ini mengatakan keuangannya "sedikit lebih baik" dibandingkan periode yang sama tahun lalu, tetapi ia khawatir keuntungan ini tidak akan bertahan.

Di jalur kampanye, Trump secara konsisten menyoroti segala masalah inflasi, dan niatnya untuk mengatasinya dengan cepat. Tetapi sekali kembali menjabat, dengan aktivitas geopolitik terkini bersama Iran dan Venezuela, saya rasa isu itu menjadi prioritas belakang.

MEMBACA  Setelah pemadaman listrik di Spanyol, pertanyaan tentang energi terbarukan kembali muncul.

Tetapi inflasi jelas menjadi masalah bagi kebanyakan warga AS, dan karenanya ia tetap menjadikannya setidaknya sebagai prioritas sekunder.

Saya rasa pemotongan pajak telah membantu mendongkrak pendapatan perusahaan dan pasar saham performing dengan baik karenanya. Saya tidak yakin kebijakan-kebijakan itu telah menciptakan pertumbuhan yang memadai sehingga mampu mengimbangi kenaikan biaya yang kita saksikan secara bersamaan.

Saya berharap Federal Reserve dapat mempertahankan otonominya yang cukup untuk beroperasi secara independen. Penggunaan departemen keadilan untuk mengancam Federal Reserve saya anggap sangat mengkhawatirkan.

Pertanyaan apa yang Anda miliki mengenai tahun pertama Trump sejak kembali menjabat sebagai Presiden? Klik di sini atau gunakan formulir di bawah.

Tinggalkan komentar