Truk Tangki Air Terbalik di Tol Jagorawi, Ban Meledak

Truk tangki air mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Jagorawi tepatnya KM 31, Bogor. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Foto/Dok Polisi

BOGOR – Truk tangki air mengalami kecelakaan tunggal di ruas Tol Jagorawi tepatnya Km 31, Bogor. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini.

Kepala Induk PJR Tol Jagorawi AKP Budi mengatakan kecelakaan terjadi sekira pukul 12.58 WIB. Awalnya, truk tangki air yang dikemudikan AG (31) melaju dari arah Bogor menuju Jakarta di lajur 1.

“Kendaraan mengalami pecah ban kiri belakang,” ujar Budi dalam keterangannya, Sabtu (6/4/2024).

Alhasil, truk tangki air tersebut kehilangan kendali dan terpelanting ke kanan. Posisi terakhir truk kondisi terguling miring dengan roda kiri di bagian atas.

“Melintang di lajur 3 dan 4,” ucapnya.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Hanya saja, sopir truk mengalami luka ringan dan sudah ditangani oleh polisi dan pihak terkait lainnya.

“Mengevakuasi kendaraan ke Gunung Putri,” tutupnya.
(kri)

MEMBACA  Xsolla Curine Academy dan Universiti Malaya Membentuk Aliansi Strategis untuk Mendorong Inovasi Digital dalam Permainan Komputer, Animasi, dan VR/AR