Senin, 5 Januari 2026 – 17:32 WIB
Jakarta, VIVA – Kabar kurang menyenangkan datang dari pasangan artis Yasmin Napper dan Giorgino Abraham yang memutuskan untuk berpisah. Pasangan yang sudah berpacaran sejak tahun 2021 itu mengumumkan berakhirnya hubungan mereka.
Yasmin Napper dengan jelas menyatakan bahwa dia sekarang sudah tidak punya hubungan lagi dengan Giorgino. Sayangnya, alasan putusnya hubungan itu tidak mau diungkapkan. Scroll terus yuk!
Lewat Instagram story eksklusif, Yasmin bilang dia akan merahasiakan penyebab putusnya hubungan dengan aktor tersebut.
“Penyebab keputusan ini akan dirahasiakan dan mohon dihormati batas privasi kami,” kata Yasmin, dikutip dari unggahan @exclusivetimnasartis, Senin 5 Januari 2026.
Dalam tulisan panjangnya, Yasmin menjelaskan bahwa di awal tahun 2025 ini, dia dan Gino resmi putus.
“Gino dan saya sudah memutuskan untuk berpisah,” tulis Yasmin Napper.
Dia mengaku belajar banyak hal selama kurang lebih 4 tahun terakhir dalam hubungannya dengan Giorgino. Berakhirnya hubungan yang cukup serius ini ternyata bukan tanpa alasan yang penting. Yasmin mengaku sudah mempertimbangkan banyak hal sebelum putus.
“Saya belajar sambil jalan, jadi kebaikan dan dukungan kalian sangat berarti. Banyak pertimbangan udah dilakukan sebelum kami putuskan untuk berpisah,” jelas Yasmin.
Selanjutnya, setelah hubungan selama 4 tahun, Yasmin dan Giorgino memilih untuk melanjutkan hidup masing-masing.
“Sayangnya saat ini kami memilih untuk berkembang sebagai individu dulu,” kata Yasmin.
“Doa saya selalu menyertainya dan doanya selalu menyertai saya,” tambahnya.
Setelah umumkan putus, Yasmin menegaskan tidak akan jelaskan alasannya. Giorgino juga tidak mau ungkap penyebabnya. Menurut Yasmin, mereka tidak punya utang penjelasan ke siapapun soal ini.
“Kita tidak berutang penjelasan kepada siapapun,” tegasnya.
Sekarang, banyak orang terutama fans yang merasa sedih hubungan Yasmin dan Giorgino berakhir. Soalnya, pasangan ini jarang sekali terdengar kabar buruk atau terlibat kontroversi.