Ratusan Warga Tuban Mengungsi karena Bau Aroma Menyerupai BBM

Ratusan warga Desa Tasikharjo, Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban mendadak meninggalkan rumah mereka pada Senin (10/6) dini hari. Mereka memilih mengungsi di desa sebelah lantaran tak kuasa menahan bau menyengat menyerupai bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite/Pertamax. Bau itu diduga lantaran tangki Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) bocor pada Minggu (9/6) malam. Kepala Desa Tasikharjo, Damuri, mengatakan dugaan kebocoran salah satu tangki TBBM Pertamina Tuban diketahui warga dan pihaknya sekitar pukul 22.00 WIB.

“Ini ada kebocoran di TBBM Pertamina Tuban. Kebocoran minyak masuk ke lahan warga dan membuat kabut pekat,” kata Damuri, Senin (10/6). Dugaan kebocoran tangki itu membuat desanya terdampak. Warga mengalami sesak napas, mual, dan pusing, bahkan ada yang harus dilarikan ke puskesmas.

“Banyak warga sesak napas dan mual sehingga warga saya evakuasi di titik kumpul lapangan Brangkal dan di Desa Sumurgeneng,” jelasnya. Damuri menyebut pihaknya belum mendapat informasi dari pihak TBBM Pertamina Tuban terkait dugaan kebocoran tangki BBM tersebut.

Tangki BBM diduga bocor, warga Desa Tasikharo Kabupaten Tuban mengungsi karena alami mual hingga pusing karena tak kuat menahan bau menyengat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jatim di Google News

MEMBACA  PDIP mencetak tiga gol berturut-turut di Kota Pontianak, mengamankan 7 kursi.