Sugianto Kusuma atau dikenal dengan nama Aguan merupakan salah satu konglomerat sukses di Indonesia. Bisnis di bidang properti ini ia geluti dan tekuni. Bahkan proyek properti di Jabodetabek ia bangun.
Aguan lahir di Palembang pada 1951, dia merupakan pendiri dan juga bos di perusahaan properti terkrmuka di Indonesia, Agung Sedayu Group. Dia berhasil membuat Agung Sedayu Group sukses, bahkan memiliki banyak anak perusahaan, diantaranya PT Kapuk Niaga Indah, PT Cahaya Inti Sentosa (CISN) dan PT Pantai Indah Kapuk Dua Tbk (PIK 2).
Aguan menempuh pendidikan di sekolah menengah Tionghoa Jugang Zhongxue di Palembang. Sementara Aguan memulai kariernya dengan bekerja sebagai penjaga gudang sebelum akhirnya memberanikan diri terjun ke dunia properti pada 1971.
Kala itu Aguan mulai merintis Agung Sedayu Group pada 1971.Saat ini Aguan berhasil membangun banyak properti di Jabodetabek seperti, township, superblok, apartemen, office tower, mal, hingga kawasan industri. Berikut ini adalah bisnis properti yang berhasil dibangun oleh Aguan, diantaranya kawasan Pantai Indah Kapuk, Kelapa Gading, dan kawasan perkantoran elite SCBD Sudirman.
Sugianto Kusuma yang juga lebih beken dikenal dengan nama Aguan namanya mencuat setelah adanya polemik pagar laut misterius di perairan Tangerang, Banten.