Kondisi Polusi Jakarta yang Buruk, Langkah yang Akan Dilakukan oleh Heru Budi

Minggu, 23 Juni 2024 – 14:10 WIB

Jakarta – Pejabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menyinggung soal kondisi polusi di Jakarta hari ini yang buruk berdasarkan situs IQ Air. Ia menyebut nantinya akan dilakukan rekayasa cuaca untuk mengantisipasi.

Baca Juga :

Minggu Pagi, Kualitas Udara Jakarta Tidak Sehat dan Terburuk Ketiga Dunia

“(Disiapkan) pertama rekayasa cuaca ya, rekayasa cuaca dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD),” ujar Heru Budi kepada wartawan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Minggu 23 Juni 2024.

Heru menjelaskan pihaknya akan melakukan rekayasa cuaca ini berkoordinasi dengan sejumlah pihak. Ia menyebut proses ini pernah dilakukan sebelumnya di Jakarta.

Baca Juga :

Heru Budi Sebut Bukan Hanya Jakarta yang Polusinya Buruk Tapi Seluruh Dunia

“Seperti beberapa tahun lalu termasuk yang kira-kira sebulan lalu dilakukan rekayasa, nanti kita lakukan,” kata dia.

Diketahui melalui situs IQ Air pada Minggu 23 Juni 2024, indeks kualitas udara Jakarta berada di angka 168 atau tidak sehat. Polutan utamanya ialah PM 2,5.

Baca Juga :

Perayaan HUT DKI Ke-497, Heru Budi Minta Warga Jakarta Gunakan Hak Pilihnya di Pilkada

Data yang digunakan IQ Air ini berasal dari sejumlah kontributor, mulai KLHK, BMKG, US Department of State, hingga sejumlah perusahaan swasta. Adapun Jakarta ada di peringkat 3 hari ini di bawah Beijing, Cina; dan Kinshasa, Kongo.

Respons Heru Budi soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Hari Esok Penuh Misteri

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono merespons soal peluangnya maju di Pilgub DKI Jakarta pada Pilkada serentak tahun 2024.

VIVA.co.id

23 Juni 2024

MEMBACA  KPU Kulonprogo Menetapkan 40 Calon Legislatif Terpilih untuk Masa Jabatan 2024-2029