Calon gubernur (cagub) Sulawesi Tengah (Sulteng) Anwar Hafid memiliki latar belakang keilmuan pemerintahan yang paten karena berhasil meraih gelar doktoral spesialis Ilmu Pemerintahan. Dengan keilmuan dan pengalaman dari desa, Anwar Hafid mampu membuat pembangunan desa bisa lebih satset, cepat berkembang maju.
“Pak Anwar ini kan doktor Ilmu Pemerintahan. Beliau ideal karena beliau belajar pengetahuan di Ilmu Pemerintahan,” kata Pengamat Politik Universitas Tadulako, Irwan Waris, Sabtu (27/7/2024).
Anwar Hafid mendapat gelar Doktor dari Sekolah Pascasarjana Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) pada 2023 lalu. Judul disertasi yang ditulisnya yakni ‘Penerapan Nilai-Nilai Religius dan Kearifan Lokal dalam Kepemimpinan Pemerintahan di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah’.
Secara singkat, disertasinya ini merujuk kepada pembangunan daerah yang berlandaskan nilai sifat Nabi Muhammad SAW yakni siddiq, amanah, tabligh, dan fathonnah. Ia mengambil contoh kasus pada masa kepemimpinannya di Morowali.
Semua nilai agama Islam itu kemudian dibalut dalam konsep kepemimpinan berjamaah. Anwar Hafid mengatakan, konsep yang ia tulis di dalam disertasinya ini menawarkan kolaborasi antara pemerintah dan rakyat.
Konsep ini ia tarik dari kondisi keberagaman etnis dan agama di Sulawesi Tengah yang apabila disatukan dalam kebersamaan bisa menumbuhkan pemerintahan yang jauh lebih sehat. Karena dengan begitu, akan tercipta ruang diskusi lintas etnis dan agama sehingga pemerintah memiliki pandangan yang lebih luas untuk menjawab segala permasalahan rakyat.
Melihat sikap kolaboratif yang ditunjukkan Anwar Hafid, Irwan Waris menggambarkan sosok Anwar Hafid sebagai seorang yang serius dalam berdiskusi dengan rakyat. Dibuktikan dengan semangat kolaboratif yang Anwar Hafid miliki.
“Kalo kita ajak (Anwar Hafid) berdiskusi terasa ada kedalaman terasa ada keseriusan membangun desa bersama masyarakat,” ujarnya.
Dengan latar belakang pendidikan yang kuat dan konsep kepemimpinan yang inklusif, Anwar Hafid dianggap sebagai pemimpin ideal yang mampu membawa kemajuan bagi Sulawesi Tengah.
(poe)