Catat! Persyaratan Nilai Minimal untuk Mendaftar SPMB PKN STAN Berdasarkan Nilai UTBK dan Rapor

sedang memuat…

Bagi kamu yang berencana mendaftar PKN STAN, salah satu informasi utama yang perlu diketahui adalah syarat nilai minimal dari UTBK dan rapor untuk mendaftar SPMB PKN STAN 2024. Foto/Ist

JAKARTA – Ini dia syarat minimal untuk mendaftar SPMB PKN STAN berdasarkan nilai UTBK dan nilai rapor yang perlu diketahui. Apakah kamu berencana mendaftar di Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN pada tahun 2024?

Seperti yang kita ketahui, PKN STAN merupakan salah satu sekolah kedinasan yang sangat diminati di Indonesia. Salah satu alasan mengapa PKN STAN banyak diincar oleh calon mahasiswa adalah karena sekolah ini tidak mengenakan biaya pendidikan dan mahasiswanya akan diasramakan pada tahun pertama.

Bagi kamu yang berencana mendaftar PKN STAN, salah satu syarat utama yang perlu diketahui adalah syarat nilai minimal dari UTBK dan rapor untuk mendaftar Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) PKN STAN 2024. Mengutip dari akun TikTok @ruangguru, artikel kali ini akan membahasnya, jadi simak ya!

Syarat Nilai Minimal untuk Mendaftar SPMB PKN STAN Berdasarkan Nilai UTBK dan Rapor

UTBK
Untuk mendaftar ke PKN STAN, terdapat dua jalur yang perlu diketahui oleh calon mahasiswa, yaitu:

1. Jalur Reguler, dengan nilai minimal sebagai berikut:

– Tes Potensi Skolastik (TPS) : 600

– Literasi dalam Bahasa Indonesia (LBI) : 550

– Literasi dalam Bahasa Inggris (LBE) : 450

– Penalaran Matematika: 500

2. Jalur Afirmasi (jalur kewilayahan untuk calon mahasiswa Indonesia Bagian Tengah dan Timur), dengan nilai minimal sebagai berikut:

– Tes Potensi Skolastik (TPS) : 400

MEMBACA  Athalla Naufal Menyebut Kriteria Menjadi Pasangan Venna Melinda, Apa Saja?