Penduduk Pulau Bembe Akhirnya Dapat Menggunakan Listrik Bersih dari PLTS Tanamalala

Minggu, 16 Juni 2024 – 16:00 WIB

Jakarta – PT PLN (Persero) berhasil mengoperasikan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Tanamalala berkapasitas 176 kilowatt peak (kWp) di Pulau Bembe, Kabupaten Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan.

PLTS Tanamala dibangun di atas lahan seluas 4.000 meter persegi, yang berlokasi di Pulau Bembe, Desa Tanamalala, Kecamatan Pasimasunggu, Kabupaten Selayar, Sulawesi Selatan. Untuk menuju pulau tersebut, dibutuhkan perjalanan panjang via laut selama dua hari perjalanan, guna memobilisasi material yang dibutuhkan bagi kebutuhan PLTS tersebut.

Ilustrasi Pembangkit listrik tenaga surya (PLTS).

“Kehadiran PLTS ini tak hanya akan menunjang aktivitas dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tapi juga secara signifikan dapat mereduksi emisi karbon sebesar 715 ton per tahun di pulau tersebut,” kata Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, dalam keterangannya, Minggu, 16 Juni 2024.

Baca Juga :

50 Persen Kebutuhan Listrik di Ambon Kini Disuplai dari Pembangkit Apung PLN IP

Dia menegaskan, kehadiran PLTS Tanamalala merupakan wujud komitmen PLN dalam menghadirkan energi yang ramah lingkungan bagi masayarakat. “Hal ini selaras dengan upaya Pemerintah dalam menggenjot transisi energi guna mencapai Net-Zero Emissions (NZE) pada 2060,” ujar Darmawan.

Menurutnya, kehadiran PLTS Tanamalala telah membuktikan keseriusan dan komitmen PLN, dalam mendukung langkah Pemerintah dalam mengakselerasi transisi energi di tanah air. “Kami optimistis dengan adanya energi hijau 100 persen ini tak hanya akan mereduksi emisi karbon secara masif, tapi juga mampu meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat di Pulau Bembe,” ujarnya.

Ilustrasi petugas PLN periksa kabel listrik.

Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali, mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya atas hadirnya PLTS di Pulau Bembe. Dia berharap, PLTS ini mampu menunjang aktivitas, dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat. “Karena sebelumnya masyarakat Pulau Bembe mengoperasikan Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) secara swadaya,” ujarnya.

MEMBACA  Terinspirasi oleh Konsep Desa Bhineka, Pusat Perbelanjaan dengan Arsitektur Bali Akan Segera Dibangun

Halaman Selanjutnya
Menurutnya, kehadiran PLTS Tanamalala telah membuktikan keseriusan dan komitmen PLN, dalam mendukung langkah Pemerintah dalam mengakselerasi transisi energi di tanah air.