Minggu, 13 Oktober 2024 – 08:15 WIB
Jakarta, VIVA – Ada beberapa berita yang tayang di VIVA Otomotif pada Sabtu kemarin, dan banyak dibaca hingga jadi terpopuler. Mulai dari penjualan mobil terus turun, sampai dengan jajal motor listrik Alva One XP.
Baca Juga :
Jajal Motor Listrik Alva One XP di Perkotaan, Cocok untuk Perempuan?
1. Penjualan Mobil Terus Menurun di 2024
Pengunjung pameran GIIAS 2022 di hari libur
Photo :
VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur
Baca Juga :
Penjualan Mobil Terus Menurun di 2024
Penjualan mobil domestik di Indonesia mengalami tren penurunan pada September 2024, berdasarkan data dari PT Astra International Tbk. Dari penelusuran VIVA Otomotif, total penjualan mobil domestik sepanjang tahun 2024 hingga September tercatat sebanyak 633.218 unit. Khusus di September, angkanya 72.667 unit atau 10 persen lebih rendah dari bulan yang sama di 2023 dan turun 5 persen dari bulan Agustus 2024.
Baca Juga :
Mobil Listrik Mercedes-Benz Belum Bisa Jadi Kendaraan Presiden
2. Jajal Motor Listrik Alva One XP di Perkotaan, Cocok untuk Perempuan?
Produsen motor listrik asal Indonesia, Alva telah meluncurkan produk terbaru di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Februari 2024 lalu, yakni One XP.
Alva One XP tampil berbeda dengan striping baru yang segar dibandingkan varian Alva One yang biasa. Motor listrik ini juga sudah didesain dengan warna-warna menarik di bagian depan sehingga menunjang penampilan pengendara saat di jalan raya.
3. Mobil Listrik Mercedes-Benz Belum Bisa Jadi Kendaraan Presiden
Mercedes-Benz EQS Sedan 2024
Mobil mewah Mercedes-Benz telah menjadi salah satu kendaraan yang kerap digunakan oleh Presiden Indonesia, bahkan ini sudah terjadi sejak era Soeharto.
Kendati demikian, Mercedes-Benz mengakui bahwa lini mobil listriknya belum bisa digunakan untuk penggunaan Presiden.
Halaman Selanjutnya
Produsen motor listrik asal Indonesia, Alva telah meluncurkan produk terbaru di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) pada Februari 2024 lalu, yakni One XP.