Perkenalkan, saya Arsyi. Saya adalah seorang pengembang perangkat lunak dengan fokus pada teknologi back-end.
Sebagai seorang insiyur perangkat lunak, saya memiliki pengalaman dalam membangun sistem yang scalable dan efisien. Saya sangat tertarik dengan arsitektur sistem, pengoptimalan kinerja, dan tantangan dalam mengelola data dalam skala besar.
Di luar pekerjaan, saya senang membaca buku-buku non-fiksi dan terkadang menulis tulisan teknis untuk berbagi pengetahuan. Saya percaya bahwa kolaborasi dan komunikasi yang jelas adalah kunci dari kesuksesan sebuah proyek teknologi.