Xavi Hernandez Menepis Rumor Perselisihan dengan Lewandowski

Selasa, 14 Mei 2024 – 22:04 WIB

Spanyol – Xavi Hernandez menegaskan tak ada perselisihan dengan Robert Lewandowski karena keputusan pergantian dalam laga LaLiga Barcelona melawan Real Sociedad, Selasa dini hari WIB 14 Mei 2024.

Baca Juga :

Arsenal Terancam Kehilangan Bek Muda Potensial

Dalam duel yang berlangsung di Estadi Olimpic Lluis Companys tersebut, Barcelona sebagai tuan rumah menang dua gol tanpa balas. Xavi menarik keluar Robert Lewandowski pada menit 76 dan menggantinya dengan Ferran Torres.

Saat ditarik keluar, penyerang Timnas Polandia itu nampak tidak senang. Sontak saja respons atas keputusan Xavi jadi bahan perbincangan hangat.

Baca Juga :

Olivier Giroud Berpisah dengan AC Milan

\”Kami menggantinya karena ada banyak pertandingan dan masalah taktis,\” kata Xavi Hernandez dalam konferensi pers usai pertandingan, dikutip dari Football Espana.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez

Baca Juga :

Ikuti AVC Challenge di Filipina, PBVSI Panggil 14 Pemain Putri dari Proliga

Situasi di atas lapangan membuat Xavi harus putar otak bagaimana timnya bisa tetap tampil solid menghadapi Real Sociedad. Dia menampik pergantian Lewandowski karena permainan yang buruk.

\”Saya memahami pesepakbola. Kami telah melakukan upaya besar dan Robert telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik. Saya memahami kemarahannya, karena saya juga tidak suka diganti,\” tutur Xavi.

\”Tapi saya juga butuh memikirkan tim. Kami perlu lebih banyak tekanan tinggi dan kekuatan fisik. Saya memikirkan tentang tim,\” imbuhnya.

Sang juru taktik menegaskan tak ada permasalahan personal antara dirinya dengan Xavi. Karena yang terpenting adalah kebaikan tim secara keseluruhan.

Halaman Selanjutnya

\”Tapi saya juga butuh memikirkan tim. Kami perlu lebih banyak tekanan tinggi dan kekuatan fisik. Saya memikirkan tentang tim,\” imbuhnya.

MEMBACA  ‘Kekuasaan fleksibel’: Bagaimana sebuah suku menentang negara bagian AS dengan toko ganja super | Berita Hak Asasi Pribumi