Presiden Jokowi Membatalkan Salat Iduladha & Berkurban Sapi 1,23 Ton di MAJT Semarang

Presiden Joko Widodo (Jokowi) batal melaksanakan salat Iduladha 1445 Hijriyah di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Kota Semarang. Dia diagendakan salat id di Masjid Baiturrahman, Simpang Lima.
Humas MAJT Benny Arief Hidayat mengatakan agenda orang nomor satu di Indonesia itu berubah dalam rapat koordinasi kepresidenan pada Sabtu (15/6) kemarin.
“Hasil rapat koordinasi Sabtu (15/6) siang kemarin beliau salat di Masjid Baiturrahman,” kata Benny dikonfirmasi JPNN.com, Minggu (16/6).
Sesuai rencana Presiden Jokowi akan menyerahkan hewan kurban berupa seekor sapi jantan Limosin berbobot 1,23 ton kepada panitia MAJT.
Benny menyatakan penyerahan hewan kurban yang sedianya diserahkan ke MAJT berubah ke Masjid Baiturrahman Kota Semarang.
“Penyerahan sapi kurban mengikuti tempat salat beliau,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, Presiden Jokowi diagendakan melaksanakan salat Iduladha 1445 Hijriyah di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) Kota Semarang pada Senin (17/6).
Seusai salat id, Jokowi akan menyerahkan hewan kurban berupa seekor sapi jantan Limosin berbobot 1,23 ton kepada panitia.

Agenda Presiden Jokowi tak jadi salat Iduladha & berkurban sapi 1,23 ton di MAJT Semarang.

MEMBACA  Ester Nurumi Menyingkap Rahasia Mengalahkan Nozomi Okuhara di Indonesia Open 2024