PKB and NasDem Will Join the Prabowo-Gibran Government, Darmizal Responds Like This

PKB dan NasDem Akan Bergabung dalam Pemerintahan Prabowo-Gibran, Darmizal Merespons Seperti Ini

Sabtu, 27 April 2024 – 19:45 WIB

Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJo) untuk Prabowo – Gibran atau ReJo Pro Gibran, HM Darmizal bersama Presiden Jokowi. Foto: Dokumentasi pribadi

jpnn.com, JAKARTA – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Nasional Demokrat (NasDem) menyatakan akan bergabung di pemerintahan Prabowo Subianto – Gibran Rakabuming Raka setelah secara resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024.

Teranyar, Ketua Umum Partai Nasdem menyatakan akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo – Gibran. Sebelumnya, seusai bertemu Prabowo Subianto, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar juga menyatakan hal serupa.

Menanggapi hal tersebut, Ketua Umum Relawan Jokowi (ReJo) untuk Prabowo – Gibran atau ReJo Pro Gibran, HM Darmizal mengatakan pemerintahan mendatang membutuhkan kekuatan di parlemen dan ekstra parlemen.

“Dengan bergabungnya dua partai tersebut, komposisi koalisi di pemerintahan juga pasti akan berubah. Bergabungnya dua partai tersebut merupakan bukti nyata bahwa magnet Prabowo – Gibran semakin kuat,” kata HM Darmizal, Sabtu (27/4/2024).

Darmizal mengapresiasi dan menyambut baik bergabungnya dua partai tersebut di pemerintahan baru yang akan dilantik pada 20 Oktober mendatang.

“Dominasi partai koalisi di parlemen harus dimanfaatkan untuk memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kemakmuran dan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. Jangan sampai kekuatan tersebut hanya digunakan untuk kepentingan sekelompok orang dalam memperkaya diri sendiri dan kelompok mereka,” ujar Darmizal.

Menurutnya, terdapat tiga peran dan fungsi DPR yang telah diatur oleh Undang-Undang, yaitu fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan.

PKB dan Partai NasDem menyatakan akan bergabung di pemerintahan Prabowo – Gibran Rakabuming setelah secara resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

MEMBACA  Persija Jakarta and Dewa United Achieve Perfect PointsPersija Jakarta dan Dewa United Meraih Poin Sempurna