Perbandingan Nilai Pasar Pemain Indonesia vs Filipina

\”

loading…

Laga Indonesia vs Filipina digelar di Stadion Manahan, Sabtu (21/12/2024) malam WIB. Berbicara mengenai peluang, Skuad Garuda di atas kertas lebih diuntungkan dengan status tuan rumah / Foto: ASEAN Football Federation

Perbandingan market value pemain Timnas Indonesia vs Filipina sepertinya menarik untuk diulas. Apalagi kedua tim bakal saling berhadapan untuk memperebutkan tempat di semifinal Piala AFF 2024.

Laga Indonesia vs Filipina digelar di Stadion Manahan, Sabtu (21/12/2024) malam WIB. Berbicara mengenai peluang, Skuad Garuda di atas kertas lebih diuntungkan dengan status tuan rumah.

Kehadiran penggemar sepak bola di Tanah Air bisa menambah energi untuk pemain Timnas Indonesia memetik tiga poin di laga pemungkas Grup B Piala AFF 2024. Namun tim besutan Shin Tae-yong jangan terlalu jemawa dengan status tuan rumah.

Filipina bisa saja menjadi kerikil Timnas Indonesia menuju semifinal Piala AFF 2024. Pasalnya, tim berjuluk The Azkals memiliki misi yang sama dengan Skuad Garuda, yakni merebut tiga poin demi menjaga peluang lolos ke semifinal Piala AFF 2024.

Tapi sebelum laga krusial ini berlangsung, Timnas Indonesia sudah unggul dari Filipina. Ini berkaitan dengan market value pemain.

Mengenai market value pemain terdapat perbedaan antara nilai pasar Indonesia dan Filipina. Menurut data Transfermarkt per Desember 2024, Skuad Garuda memiliki total nilai pasar yang lebih tinggi (Rp73,44 Miliar) dibandingkan dengan Timnas Filipina (Rp66,05 Miliar).

Perbedaan ini mencerminkan adanya beberapa pemain naturalisasi di skuad Garuda yang memiliki nilai pasar yang cukup tinggi. Meskipun memiliki nilai pasar yang lebih tinggi, bukan berarti Marselino Ferdinan dkk meremehkan Filipina.

Baca Juga: Memanggil Pulang sang Mata Air Kembali ke Timnas Indonesia

MEMBACA  Pilihan Terbaik untuk Klub dan Timnas Indonesia U-23

Sepak bola adalah olahraga yang penuh kejutan dan banyak faktor lain yang dapat memengaruhi hasil pertandingan. Jadi, nilai pasar hanyalah sebuah estimasi. Performa seorang pemain di lapangan bisa berbeda dengan nilai pasarnya.

(yov)

\”