“
loading…
Presiden Prabowo Subianto tiba di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (12/2/2025). FOTO/PUTRA RAMADHANI ASTYAWAN
BOGOR – Presiden Prabowo Subianto tiba di Istana Kepresidenan Bogor, Rabu (12/2/2025). Prabowo dijadwalkan melakukan pertemuan bilateral dengan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan .
Pantauan SINDOnews di lokasi, Presiden Prabowo masuk melalui pintu 1 Istana Kepresidenan Bogor sekira pukul 09.36 WIB. Dengan mobil maung berwarna putih, kedatangan Presiden Prabowo itu diiringi dengan genderang marching band.
Sementara itu, menjelang kedatangan Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan tampak arus lalu lintas di sekitar Istana Kepresidenan Bogor masih ramai lancar. Petugas gabungan TNI-Polri dan lainnya juga sudah berjaga-jaga sejak pagi tadi di sekitar lokasi.
Para pelajar juga sudah mulai berdatangan untuk persiapan menyambut di sepanjang jalan atau rute Presiden Turki. Warga yang antusias pun sudah berkumpul untuk menyaksikan momen tersebut.
Sebelumnya, Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Yusuf Permana mengatakan bahwa Presiden Erdogan sekitar pukul 11.00 WIB. Usai penyambutan, akan dilanjutkan perkenalan delegasi oleh kedua kepala negara.
\”State Welcoming Ceremony at Bogor Presidential Palace oleh Bapak Presiden Prabowo. Dilanjutkan Perkenalan kedua Delegasi,\” kata Yusuf dalam keterangannya, Rabu (12/1/2025).
Usai perkenalan delegasi, kata Yusuf, Prabowo dan Erdogan akan melakukan pertemuan bilateral.
\”Lalu pertemuan Tête-à-tête dan Bilateral Meeting,\” kata Yusuf.
Setelah pertemuan tersebut, kata Yusuf, Presiden Prabowo dan Presiden Erdogan akan menyaksikan penandatanganan MoU. Dan dilanjutkan makan siang bersama.
\”Rencana menyaksikan penandatanganan MoU dan dilanjutkan Joint Press Statement. Jamuan Santap Siang Kenegaraan,\” ungkapnya.
(abd)
“