Klook Ajukan Pernyataan Pendaftaran untuk Penawaran Saham Perdana

SINGAPURA & HONG KONG – Klook Technology Limited (“Klook” atau “Perusahaan”), platform pengalaman pan-regional terbesar di Asia Pasifik (APAC), hari ini mengumumkan mereka telah mengajukan pernyataan pendaftaran Formulir F-1 kepada Komisi Sekuritas dan Bursa AS. Ini berkaitan dengan rencana Initial Public Offering (IPO) dari American Depositary Shares (ADS) yang mewakili saham biasa mereka. Perusahaan telah mendaftarkan untuk mencatatkan ADS-nya di Bursa Saham New York dengan simbol saham "KLK".

Goldman Sachs (Asia) L.L.C., J.P. Morgan Securities LLC, dan Morgan Stanley & Co. LLC akan bertindak sebagai underwriter untuk IPO ini. Jumlah ADS yang akan ditawarkan dan kisaran harga untuk penawaran ini belum ditentukan.

Penawaran ini hanya akan dilakukan melalui prospektus. Salinan prospektus awal terkait penawaran yang diusulkan, ketika sudah tersedia, bisa didapatkan dari:

  • Goldman Sachs & Co. LLC, Attention: Prospectus Department, 200 West Street, New York, New York 10282-2198, telepon: 1-866-471-2526 atau email: [email protected]
  • J.P. Morgan Securities LLC, c/o Broadridge Financial Solutions, 1155 Long Island Avenue, Edgewood, New York 11717 atau email: [email protected] dan [email protected]
  • Morgan Stanley & Co. LLC, Attention: Prospectus Department, 180 Varick Street, 2nd Floor, New York, New York 10014 atau email: [email protected]

    Pernyataan pendaftaran pada Formulir F-1 terkait sekuritas ini telah diajukan ke Komisi Sekuritas dan Bursa AS namun belum berlaku efektif. Sekuritas ini tidak boleh dijual, dan penawaran untuk membeli tidak boleh diterima sebelum pernyataan pendaftaran menjadi efektif.

    Siaran pers ini bukan merupakan penawaran untuk menjual atau permohonan penawaran untuk membeli sekuritas ini, dan tidak akan ada penjualan sekuritas di negara bagian atau yurisdiksi mana pun di mana penawaran, permohonan, atau penjualan seperti itu tidak sah sebelum pendaftaran atau kualifikasi menurut hukum sekuritas di negara bagian atau yurisdiksi tersebut.

    1 Berdasarkan volume transaksi kotor (GTV) pada tahun 2024. Sumber: Laporan pasar Euromonitor, yang ditugaskan oleh Klook

    Tentang Klook

    Klook adalah platform pengalaman pan-regional terdepan di Asia Pasifik, yang dibangun untuk mendigitalkan pengalaman dan membuatnya dapat diakses oleh setiap pelancong. Misi kami adalah membangun infrastruktur digital untuk ekonomi pengalaman global — memberdayakan merchant untuk berbagi passion mereka dan membantu traveler menemukan heartbeat setiap destinasi. Kami mengoperasikan platform mobile-first yang menyediakan beragam pengalaman di berbagai destinasi global.

    Kontak

    Untuk pertanyaan media, hubungi:

  • [email protected]
  • FGS Global: [email protected]

    Sumber: Klook

    Reporter: PR Wire
    Editor: PR Wire
    Copyright © ANTARA 2025

MEMBACA  Petugas perusahaan perjalanan & rekreasi menjual lebih dari $135k saham perusahaan menurut Investing.com