Proses kirab bendera Merah Putih dan teks Proklamasi dari Monumen Nasional (Monas) Jakarta menuju Ibu Kota Nusantara (IKN) telah selesai dilakukan pada Sabtu (10/8/2024). Hal ini direspons Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Presiden Jokowi menilai, empat pemudi yang bertugas membawa bendera Pusaka menuju IKN itu memikul tanggung jawab besar, salah satunya membawa harapan dan semangat bangsa.
“Empat pemudi Indonesia dengan penuh semangat memikul tanggung jawab besar. Mereka tidak hanya membawa bendera dari Monas ke Ibu Kota Nusantara, tetapi juga membawa harapan dan semangat bangsa,” tulis Presiden Jokowi di akun X-nya dilihat Minggu (11/8/2024).
Keempat pemudi yang bertugas yakni Kachina Ozora dari Kalimantan Tengah, Keyla Purnama dari Sumatera Selatan, Lilly Wenda dari Papua Pegunungan, dan Naila Sinapoy dari Banten.
Kepala Negara berkata, Bendera Merah Putih menjadi simbol hingga cinta yang tulus bagi bangsa dan negara.
“Di tangan mereka, Merah Putih menjadi simbol tekad, kerja keras, dan cinta yang tulus untuk bangsa dan negara,” ujarnya.
Presiden menambahkan, saat ini Bendera Pusaka bersama Teks Proklamasi disimpan di Ruang Bendera Istana Negara IKN.
(maf)