Hujan Melanda Seluruh Daerah di Sumbar Hari Ini

Minggu, 31 Desember 2023 – 07:12 WIB

Prakiraan cuaca hari ini di Sumatera Barat (Sumbar), masyarakat diminta waspada terhadap intensitas hujan dari sedang hingga lebat di beberapa wilayah.

sumbar.jpnn.com, PADANG – BMKG memperkirakan cuaca Sumbar hari ini, Kamis (31/12), hujan.

Mayoritas daerah di Sumbar dilanda hujan dengan intensitas ringan sampai sedang.

Di Kabupaten Solok, hujan melanda sejak siang hingga malam hari dengan intensitas ringan.

Hujan dengan intensitas sedang mengguyur Kabupaten Agam sejak pukul 13.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Untuk Kabupaten Dharmasraya, kondisi cuaca berkabut sejak pagi.

Pada siang hari sampai sore, kabupaten ini bakal dilanda hujan petir dengan kelembaban 95 persen.

Di Kabupaten Kepulauan Mentawai hujan sudah mengguyur sejak pukul 07.00 WIB.

Hujan sempat mereda, kemudian turun lagi dengan intensitas ringan sampai pukul 19.00 WIB.

Masyarakat dan pengendara diminta untuk berhati-hati selama musim penghujan masih melanda Sumbar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Sumbar di Google News

MEMBACA  Wordle hari ini: Jawaban dan petunjuk untuk 8 Februari