Gabriel Furtado Kembali Memperkuat PSBS Biak dalam Laga Melawan Borneo FC

Kamis, 06 Maret 2025 – 19:17 WIB

Borneo FC akan menghadapi PSBS Biak di laga pekan ke-26 Liga 1 2024/25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, malam ini. Foto: borneofc.id

kaltim.jpnn.com, GIANYAR – Pelatih Borneo FC Joaquin Gomez mengandalkan pemain asal Jepang Kei Hirose menjaga lini tengah skuad Pesut Etam di laga pekan ke-26 Liga 1 2024/25 melawan PSBS Biak di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, malam ini.

Untuk lini serang, coach Joaquin Gomez memainkan Mariano Peralta dan Matheus Pato.

Di lini belakang, ada enam pemain yang ditugaskan juru taktik asal Spanyol itu, salah satunya Gabriel Furtado yang sempat absen di lima pertandingan akibat tindakan tidak suportifnya di laga kontra Bali United akhir Januari lalu.

Gabriel Furtado akan menjaga lini belakang Pesut Etam bersama Dika Kuswardani, Leo Guntara, Fajar Fathurrahman, Rivaldo Pakpahan, dan Ronaldo Rdorigues.

Sementara itu, gawang Borneo FC akan dikawal Nadeo Arga Winata yang merangkap sebagai kapten tim. (mar1/jpnn)

Gabriel Furtado yang sempat absen di lima pertandingan akibat tindakan tidak suportifnya di laga kontra Bali United kembali memperkuat Borneo FC malam ini

Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Kaltim di Google News

MEMBACA  Inggris dan Indonesia Meluncurkan Pedoman Disabilitas untuk Ketenagakerjaan dan Bisnis

Tinggalkan komentar