Lolos ke Final Indonesia Masters 2026, Alwi Farhan: Sungguh di Luar Bayangan

Sabtu, 24 Januari 2026 – 18.06 WIB

Jakarta, VIVA – Alwi Farhan berhasil tembus ke final turnamen level Super 500 pertamanya di Daihatsu Indonesia Masters 2026. Alwi melaju ke partai puncak setelah mengalahkan Chi Yu Jen (Chinese Taipei) dengan skor langsung 21-11 dan 21-12.

"Sayaa membuktikan pada diri sendiri kalau saya sebenarnya masih mampu. Mungkin kondisi fisik saya tidak 100%, tapi tekad, kemauan, dan ambisi saya masih lebih dari itu. Ya, tinggal satu tugas lagi untuk besok," ucap Alwi setelah pertandingan.

Cukup tak terduga, laga semifinal itu hanya berjalan 30 menit. Alwi menguasai jalannya permainan, sementara Chi yang sebelumnya mengalahkan unggulan kedua Anders Antonsen, tampil kurang maksimal.

"Bisa dibilang saya main lumayan. Tidak yang istimewa banget, tapi saya rasa lawan juga kena tekanan dari penonton. Dia tampak nervous, jadi tidak bisa mengembangkan permainannya," komentar Alwi.

Di babak final nanti, Alwi akan menghadapi wakil Thailand, Panitchaphon Teeraratchakul. Rekor pertemuan mereka sementara imbang 1-1.

"Yang pasti, kondisi tubuh, mental, dan pikiran saya harus saya siapkan lagi. Besok akan jadi partai yang berat. Saya akan berusaha semaksimal mungkin," kata Alwi mengenai laga final.

Alwi tampil didukung oleh sorakan penuh Istora. Usai kemenangannya, ia menyampaikan apresiasi pada para pendukung.

"Terima kasih buat semua yang sudah datang. Ada yang bawa drum, ada anak kecil, orang tua, ibu-ibu, sampai kakek-nenek. Thank you. Mungkin kata terima kasih saja belum cukup. Jangan lupa dukung dan doakan tim Indonesia, khususnya untuk hari ini dan besok," ujarnya.

"Selalu merinding saat dengar sorakan penonton meneriakkan nama saya. Tidak pernah terbayangkan. Dulu tahun 2018 saya cuma nonton Anthony Ginting juara di sini. Sekarang, delapan tahun kemudian, saya bisa ada di final. Tidak pernah terpikirkan," jelas peraih medali emas SEA Games 2025 itu.

MEMBACA  Warga Desa Bantarsari Kesal Layanan Angkut Sampah Dihentikan Tanpa Kepastian dan Keterangan yang Jelas

Halaman Selanjutnya

Satu tiket final lainnya sudah dipastikan lewat pertemuan dua ganda putra Indonesia, yaitu Sabar Karyaman Gutama/M. Reza Pahlevi Isfahani melawan Raymond Indra/Nikolaus Joaquin.

Tinggalkan komentar