WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA – Layanan kanker di Indonesia terus berkembang dengan adopsi teknologi medis terbaru.
Melalui kerja sama strategis Indonesia–Tiongkok, Siloam International Hospitals lewat MRCCC Siloam Semanggi bersama United Imaging Healthcare memperkenalkan Integrated CT-LINAC, yaitu sistem radioterapi presisi berteknologi tinggi.
Inisiatif ini menjadikan MRCCC Siloam Semanggi sebagai rumah sakit pertama di Asia Tenggara yang memiliki dan mengoprasikan teknologi ini.
CEO Siloam International Hospitals, Caroline Riady, mengatakan kolaborasi dengan United Imaging menunjukkan komitmen Siloam untuk mendukung Kementerian Kesehatan RI dalam memperkuat layanan kanker di semua tahap, dari deteksi dini sampai pengobatan.
“Dengan mengadopsi teknologi radioterapi canggih, kami berusaha meningkatkan ketepatan terapi, penanganan pasien, serta memperluas akses layanan kanker berkualitas bagi masyarakat Indonesia dan Asia Tenggara,” jelasnya.
Integrated CT-LINAC memungkinkan radioterapi presisi dengan pencitraan real-time, yang membutuhkan perencanaan terapi yang akurat dan penyesuaian sesuai kondisi masing-masing pasien.
Dokter Spesialis Onkologi Radiasi MRCCC Siloam Semanggi, dr. Denny Handoyo Kirana, SpOnkRad (K) menyebutkan, Integrated CT-LINAC memungkinkan pencitraan CT harian dan radioterapi adaptif. Jadi, setiap sesi terapi bisa disesuaikan dengan kondisi pasien. Hal ini meningkatkan presisi dan mengurangi paparan radiasi pada jaringan sehat.
“Secara teknis, Integrated CT-LINAC menyederhanakan proses radioterapi yang sebelumnya berlapis-lapis dan memakan waktu lama,” ujarnya.
Lebih lanjut, seluruh proses dari pencitraan sampai penyinaran, bisa dilakukan dalam satu sesi tanpa perlu memindahkan pasien, dengan durasi sekitar 15–25 menit saja.
“Sistem ini menggabungkan pencitraan CT diagnostik dan radioterapi presisi tinggi dalam satu alat,” jelas dr. Denny.
Teknologi AI
Penggunaan teknologi ini didukung oleh kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) yang mempercepat proses diagnosis, perencanaan terapi, sampai pemberian radiasi yang lebih adaptif dan personal.
Penguatan pemanfaatan AI ditandai dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Siloam International Hospitals, United Imaging Healthcare, dan PT Multipolar Technology Tbk tentang pengembangan dan penerapan solusi AI di layanan kesehatan.
MoU ini ditandatangani oleh President Director Siloam International Hospitals David Utama, Country General Manager United Imaging Healthcare Indonesia Dr. Xinquan Zhou, dan President Director PT Multipolar Technology Tbk Harianto Gunawan.
Dalam kolaborasi ini, Siloam International Hospitals akan menyiapkan rumah sakit terpilih untuk proyek percontohan dan evaluasi penggunaan AI.
United Imaging akan menyediakan sistem pencitraan dan teknologi AI, sementara PT Multipolar Technology Tbk akan mendukung integrasi sistem, penyesuaian lokal, pengolahan data, dan implementasinya.
Kerja sama ini bertujuan untuk menerapkan berbagai kegunaan AI dalam operasional rumah sakit di masa depan.