Manchester United Guncang Kota di Benteng Old Trafford

loading…

Hasil Liga Inggris: Manchester United Hancurkan Man City di Old Trafford. Foto: Premier League

MANCHESTER – Manchester United meraih kemenangan penting atas Manchester City dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026. Bermain di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026) malam WIB, Setan Merah sukses mengalahkan rival sekotanya dengan skor 2-0.

Setelah babak pertama berakhir tanpa gol dan dua gol United dianulir karena offside, tuan rumah tampil jauh lebih efektif di paruh kedua. Dua gol kemenangan tersebut dicetak oleh Bryan Mbeumo dan Patrick Dorgu.

Manchester United langsung tampil sangat agresif sejak awal pertandingan. Banyak peluang tercipta di babak pertama, termasuk sundulan Harry Maguire yang membentur tiang gawang. United bahkan sempat dua kali menjebol gawang City lewat Amad Diallo dan Bruno Fernandes, tapi kedua gol tersebut dianulir wasit karena offside.

Skor 0-0 tetap bertahan hingga turun minum, meskipun permainan berjalan dengan tempo yang sangat cepat.

Memasuki babak kedua, tekanan Manchester United akhirnya membuahkan hasil. Bryan Mbeumo berhasil membuka keunggulan untuk tuan rumah pada menit ke-65 setelah memanfaatkan peluang di kotak penalti Manchester City.

Keunggulan United kemudian bertambah lagi pada menit ke-76. Patrick Dorgu mencatatkan namanya di papan skor setelah sukses menyelesaikan sebuah serangan balik dengan baik, sekaligus memastikan kemenangan 2-0 bagi Setan Merah.

Sampai peluit panjang akhirnya dibunyikan, Manchester City gagal memperkecil ketertinggalan meski sudah berusaha meningkatkan serangan mereka. Skor 2-0 pun menjadi hasil akhir dari pertandingan Derby Manchester kali ini.

MEMBACA  Perbankan Syariah Penting bagi Ekonomi Syariah Indonesia: Wakil Presiden Amin

Tinggalkan komentar