Cara Menurunkan Tekanan Darah Tanpa Obat-obatan

loading…

Tekanan darah tinggi bisa memicu munculnya penyakit kardiovaskular. Foto/WebMD

JAKARTA – Kasus hipertensi alias tekanan darah tinggi di Indonesia jumlahnya terus meningkat. Tak hanya menyerang orang dewasa, hipertensi juga sudah mulai diderita oleh usia muda.

Gaya hidup sedentari disebut-sebut menjadi salah satu penyebab penyakit ini. Darah tinggi sebaiknya diwaspadai, karena bisa memicu munculnya penyakit lain seperti stroke, gagal ginjal, dan jantung.

Seperti dilansir di Webmd, di Amerika penyakit ini menyebabkan lebih dari 1000 kematian perharinya.

Baca Juga : Waspada! Angka Hipertensi pada Anak dan Remaja Meningkat Dua Kali Lipat

Memang penyakit ini terkesan susah untuk disembuhin. Padahal bila disiplin, penyakit ini setidaknya bisa dikendalikan. Para ahli kesehatan mengungkap bahwa 50 sampai 90 persen tekanan darah tinggi bisa diturunkan dengan penerapan gaya hidup sehat.

Gaya hidup sehat seperti apa yang bisa menurunkan hipertensi? Berikut ini rekomendasi seperi dikutip di Webmd:

1. Olahraga
Tak harus melakukan olahraga berat. Mulailah dengan olahraga ringan saja. Mulailah dengan melakukan olahraga yang Anda sukai lima sampai 10 menit perhari. Secara bertahap tingkatkan kuantitasnya hingga 30 menit perhari.

MEMBACA  Jutaan pensiunan AS menghadapi perkiraan kenaikan kecil COLA Social Security - cara para lansia dapat melindungi tabungan mereka