Rayakan Ulang Tahun Ke-19, Sekolah Yehonala Mengadakan Malam Penghargaan Gathering Dinner

Sabtu, 15 Maret 2025 – 18:00 WIB

Acara Sekolah Yehonala Dinner Gathering Appreciation Night Towards 20th Anniversary. Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA – Sekolah Yehonala mengadakan acara Dinner Gathering Appreciation Night Towards 20th Anniversary.

Acara tersebut digelar sebagai bentuk apresiasi atas dukungan dari berbagai pihak selama 19 tahun perjalanan Sekolah Yehonala dalam dunia pendidikan.

Ketua Yayasan Yehonala Mitosima The Anakunda lantas menyampaikan apresiasinya terhadap dukungan berbagai pihak dalam perjalanan panjang Sekolah Yehonala.

“Kami sangat bersyukur atas dukungan luar biasa dari para mitra, orang tua, dan siswa selama 19 tahun ini,” ujar Mitosima The Anakunda dalam keterangannya.

“Dengan pencapaian ini, kami semakin berkomitmen untuk terus memberikan pendidikan berkualitas internasional yang membentuk masa depan cerah bagi para siswa kami,” sambungnya.

Dalam acara tersebut, Sekolah Yehonala juga mengumumkan bahwa kini telah resmi menjadi Oxford AQA Approved Center.

Hal itu menjadi sebuah pencapaian besar yang makin mengukuhkan komitmen Sekolah Yehonala dalam menyediakan pendidikan berkualitas berstandar internasional bagi para siswa.

Dengan diadakannya acara ini, pihaknya berharap dapat terus menjalin kerja sama yang erat dengan seluruh mitra strategis, serta melangkah menuju perayaan 20 tahun Sekolah Yehonala dengan semangat, dan inovasi yang lebih besar di dunia pendidikan.(mcr7/jpnn)

Sekolah Yehonala mengadakan acara Sekolah Yehonala Dinner Gathering Appreciation Night Towards 20th Anniversary.

Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

MEMBACA  Indonesia dan Australia mengumumkan skema bantuan dana penelitian

Tinggalkan komentar