Bukti Kepedulian dan Solidaritas untuk Persatuan Indonesia

loading…

Wakil Ketua Umum Kadin Indonesia yang juga sebagai Plt Sekjen Partai Perindo Andi Yuslim Patawari (AYP) terjun langsung ke lokasi banjir di Kampung Cerewet, Kota Bekasi, Kamis (6/3/2025). Foto/Istimewa

BEKASI – Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia yang juga sebagai Plt Sekjen Partai Perindo Andi Yuslim Patawari (AYP) terjun langsung ke lokasi banjir di Kampung Cerewet, Kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (6/3/2025). Dia berkolaborasi dengan Yayasan Gerak Bersama Indonesia (YGBI).

Pria yang dianugerahi Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya X Tahun 2017 ini memberikan bantuan logistik kepada korban banjir. “Bencana banjir di Bekasi adalah peristiwa yang tidak terduga. Kami dari Kadin Indonesia dan Yayasan Gerak Bersama Indonesia turut prihatin dan datang memberi bantuan kepada saudara-saudara kita yang terdampak,” ungkap AYP.

Pria berdarah Bone ini begitu semangat membagikan jus buah segar dan makanan siap santap kepada warga. Dia pun tampak berbincang dan memberikan dukungan moril kepada mereka yang rumahnya terendam banjir. “Ini bukti kepedulian kita, kebersamaan untuk persatuan Indonesia,” kata Andi.

Diketahui, banjir melanda 8 kecamatan di Kota Bekasi yakni Bekasi Timur, Bekasi Selatan, Bekasi Utara, Bekasi Barat, Jatiasih, Pondok Gede, Rawalumbu, dan Bantargebang. Ketinggian air mencapai 1 meter lebih.

Berdasarkan data terakhir di Posko Tanggap Darurat Kota Bekasi, sebanyak 23.907 kepala keluarga (KK) atau 61.223 jiwa telah terkena dampak banjir.

(rca)

MEMBACA  Penghargaan Musik Indonesia 2024 Mengundang Musisi Lokal untuk Tampil dan Berkarya di Panggung Besar